Peluang usaha bakal tetap ada mengikuti tren pasar yang dinamis. Dan pada setiap pergantian tahun akan lahir peluang bisnis baru yang memang sangat menjanjikan buat kamu yang ingin serius mendapatkan cuan.
Peluang usaha adalah kesempatan yang kamu lakukan sebagai bisnis demi mendapatkan manfaat dan keuntungan. Usaha dengan modal kecil bisa jadi alternatif kamu untuk menjalankan usaha untuk pemula.
Bicara soal peluang bisnis, tentu saja semuanya bakal balik lagi ke modal awal yang mesti dikeluarkan. Nah, saat ini, kita bakal membahas peluang-peluang bisnis bermodal kecil, dengan anggaran di bawah Rp5 juta, yang akan menghasilkan cuan besar tahun ini.
Beberapa diantaranya seperti penulis lepas, bisnis rumahan, agen asuransi, ataupun bisnis kuliner.
Ingin tahu lebih lanjut? Berikut deretan peluang usaha yang menjanjikan di bawah Rp5 juta yang pas dilakukan di tahun ini.
Baca Juga : Memilih Jasa Interior Rumah Di Jogja Untuk Pembuatan Desain Terbaik
PELUANG USAHA ONLINE YANG MENJANJIKAN
Di sini kita bakal bahas peluang baru. Peluang baru di sini bisa diartikan sebagai bisnis yang masih jarang dan bisa booming di tahun ini.
Jika kamu menjajal peluang bisnis ini, dijamin pesaingnya masih sedikit. Sementara itu, modal usahanya di bawah Rp5 jutaan juga dinilai gak mahal-mahal amat.
Mau tahu apa saja? Berikut ulasan lengkap peluang usaha online menjanjikan yang kamu bisa kejar.
1. Agen asuransi online
Belakangan ini, profesi agen atau mitra asuransi kian populer, dikarenakan pengetahuan masyarakat atas pentingnya asuransi semakin meningkat sehingga minat masyarakat dalam produk asuransi ini juga bertumbuh pesat. Banyak agen asuransi yang sukses mengantongi puluhan juta rupiah setiap bulannya sebagai komisi saat sukses menjual produk asuransi untuk melindungi nasabahnya dari resiko finansial.
Pekerjaan ini juga kian populer karena waktu kerja yang fleksibel dan tanpa komitmen. Semakin banyak produk yang terjual dan semakin banyak rekan yang bergabung menjadi mitra, semakin banyak pula uang yang dikantongi.
Contoh saja di Lifepal, berprofesi sebagai mitra asuransi bisa menghasilkan pendapatan hingga 30 juta sebulan jika kamu berhasil menjual produk asuransi dengan jumlah yang besar. Menarik bukan?
2. Jasa perantara jual barang-barang hypebeast
Tren hypebeast memang lagi menjamur di kalangan anak millenial Jakarta yang berkantong tebal. Gak sedikit dari Bisnis Digital mereka yang rela mengeluarkan uang puluhan juta rupiah hanya buat beli outfit atau sneakers!
Outfit atau sneakers bekas yang langka pun menjadi perburuan mereka. Gak heran kalau mereka berani keluar uang lebih dari Rp5 jutaan buat merek Air Jordan, Bathing Ape, Off White, Supreme, dan sebagainya.
Tentu saja, di balik gaya hidup glamor ini ada sebuah peluang usaha baru yang menjanjikan. Salah satunya dengan memanfaatkan akun Instagram atau forum jual beli, kumpulkan followers, dan bukalah jasa perantara.
Tetapkanlah tarifmu, sebut saja jika posting satu kali di Insta Story Rp200 ribu, di Feed Rp500 ribu, dan paket all in Rp600 ribu. Mantap, ‘kan?
3. Peluang usaha membuka kursus online
Apa hobi dan keahlianmu? Apakah itu ada di bidang musik, marketing, bahasa asing, atau mungkin olahraga?
Baca Juga : Harga Kitchen Set Sederhana Murah Bukan Murahan
Familiar dong sama yang namanya Webinar? Nah, kamu pun bisa membuka kursus online berbentuk webinar sesuai dengan keahlianmu.
Peluang bisnis online satu ini juga cocok banget dengan kebijakan working from home (WFH) yang dijalankan oleh sebagian perusahaan. Kamu dan peserta Webinar tak perlu keluar rumah untuk ikut kursus online ini.
Modalnya cuma laptop dan koneksi internet saja. Tapi tentunya kamu harus punya portofolio yang bagus juga biar calon pelangganmu bakal percaya dan tertarik mendaftar Webinar-mu.
4. Penyewaan kamar
Mengapa sewa kamar masuk sebagai peluang usaha online yang menjanjikan? Bisnis ini kan umumnya dilakukan secara offline?
Sejatinya, bisa dua-duanya, tapi berhubung sekarang sudah ada Airbnb, Tiket.com, Airy Room, dan lain sebagainya, maka cara online bakal mempermudah kita mencari calon pelanggan, setuju tidak?
Sewa kamar memang sangat berguna jika kamu memiliki rumah yang terletak di wilayah strategis (dekat pusat bisnis), dan memiliki satu kamar kosong. Tapi jika kamu masih tinggal sama orang tua, jangan lupa minta izin ke mereka dulu ya sebelum fokus di peluang usaha yang satu ini.
Baca Juga : Bisnis Jasa Reparasi Kacamata Yang Sedang Trend
5. Jasa pembayaran
Punya kartu kredit? Bantu saja teman-temanmu yang ingin melakukan pembayaran online streaming musik, video, atau membership di situs luar negeri.
Misalnya, sekarang lagi hits banget yang namanya Netflix untuk nonton film, Spotify untuk mendengarkan musik, dan platform hiburan lainnya.
Untuk bisa merealisasikan peluang usaha ini, tetapkan saja tarif bayar sebesar berapa persen dari biaya yang kamu tetapkan. Tapi, jangan terlalu mahal dan jangan kemurahan juga. Patok tarif sewajarnya, dan niscaya orang-orang akan menggunakan jasamu.
Oh ya, jangan lupa pasarkan jasamu di situs belanja online! Biasanya, konsumen banyak yang melakukan pencarian di internet dan merujuk ke situs-situs belanja tersebut.
Usaha di bidang jasa ini bisa jadi alternatif pilihan berbisnis di perdesaan.
6. Jasa digital marketing
Tak dimungkiri, seiring dengan berkembangnya teknologi, digital marketing saat ini bukan hanya jadi karier yang bayaran yang menggiurkan. Tapi juga bisa jadi peluang usaha yang menjanjikan!
Digital marketing itu sangat luas, dan hal itu meliputi jasa pembuatan website mengingat situs atau website juga tergolong sebagai aset digital yang dimiliki pengusaha.
Selain website, tentu saja jasa iklan digital yang sering kita temukan di Google, Facebook, Instagram, YouTube, dan platform lain.
Baca Juga : 7 Bisnis Cepat Kaya Dengan Modal Seadanya
Apa hanya itu saja? Oh ternyata tidak, masih ada lagi jasa SEO alias Search Engine Optimization. Layanan ini sangat kompleks karena tujuan dari jasa ini adalah untuk meningkatkan peringkat situs seorang pengusaha di mesin pencarian.
Bila memang kamu menguasai teknik-teknik di atas, kenapa gak sekalian manfaatkan saja peluang usaha ini untuk mencari cuan?
7. Jasa pembuatan konten
Yang satu ini juga bisa jadi peluang usaha yang dinilai menjanjikan cuan yang banyak. Sebab, setiap website dan media sosial milik sebuah perusahaan tentu butuh konten. Sementara itu, gak semua pengusaha mampu menjadi kreator konten yang menarik.
Jasa ini pun kian dibutuhkan dan menjadi kerja sampingan dari banyak orang yang jago menulis, desain grafis, atau membuat video.
Untuk bisa menjadikan ini sebagai usaha, modal awalnya adalah portofolio. Rangkumlah portfoliomu dengan baik dan masuklah ke portal-portal pencari kerja freelance untuk melihat peluang usaha yang ada.
8. Blogger atau Penulis Lepas
Peluang usaha yang satu ini mirip-mirip sih dengan poin di atas. Tugas utamanya adalah menulis konten usaha untuk pihak lain. Kamu bisa memanfaatkan situs pribadi kamu untuk memasarkan produk orang lain, dan mereka akan membayarmu.
Baca Juga : Peluang Berbagai Jenis Bisnis Kerajinan & Analisisnya
Kamu juga bisa menawarkan jasamu untuk menulis konten iklan atau konten pemasaran kepada perusahaan yang sedang butuh jasamu. Sesuai namanya, yakni penulis lepas, maka tarif yang akan kamu dapat sesuai dengan kesepakatan di awal dengan pihak yang memakai jasamu.
Tak melulu soal konten pemasaran, seorang blogger juga menulis tulisan apa pun yang dia mau. Termasuk cerpen atau opini. Situs yang banyak dikunjungi tentunya menjadi peluang usaha yang menjanjikan untuk bisa mendatangkan iklan alias cuan. Peluang usaha makanan dan minuman
Nah, kalau yang di atas adalah peluang usaha di bidang online, usaha kuliner barangkali menjadi bisnis paling langgeng sejak dulu kala sampai entah kapan. Selama manusia butuh makan dan minum, ya selama itu pula peluang bisnis kuliner bakal menjanjikan.
Bisnis ini cukup menjanjikan lho, asal kamu pintar banget nih buat melihat siapa yang dituju. Apalagi, di tengah kemajuan teknologi dan tingginya angka pengguna internet di Indonesia, bisnis makanan dan minuman bisa didukung pemasaran secara online.
Waralaba makanan dan minuman
Sebagai pebisnis pemula, peluang bisnis dengan membuka waralaba makanan dan minuman bisa kamu coba. Usaha yang satu ini bahkan bisa dimulai dengan modal Rp2 jutaan saja. Waralaba juga menjadi bisnis yang pas dirintis bagi seorang pemula, mengapa demikian?
Baca Juga : Rekomendasi Buah Yang Baik di Konsumsi Ketika Sedang Menjalani Program Diet
Karena selain modalnya kecil, kamu juga bisa mendapatkan training dari perusahaan yang membuka waralaba ini. Peralatan dan lainnya pun mereka sediakan. Belum lagi, kita tak perlu direpotkan untuk membangun merek dari nol. Saat kita membeli waralaba, maka kita hanya melanjutkan pemasaran yang sudah dilakukan perusahaan induk.